Strategi Pengembangan Usaha Kecil



Menurut Suryana (2003:87), strategi yang tepat dalam mengembangkan sektor usaha kecil adalah meliputi aspek - aspek antara-lain :
  1. Peningkatan akses kepada asset produktif terutama modal, teknologi manajemen, pemasaran dan segi - segi penting lainnya.
  2. Peningkatan akses pada pasar yang meliputi : suatu spectrum kegiatan yang luas mulai dari pencadangan usaha sampai pada informasi pasar, bantuan produk dan prasarana serta sarana pemasaran, khususnya bagi usaha kecil dipedesaan, prasarana ekonomi yang dasar dan akan sangat membantu adalah perhubungan.
  3. Kewirausahaan, dalam hal ini pelatihan -pelatihan mengenai pengetahuan dan keterampilan yang diperlukan untuk berusaha sangatlah penting, namun bersamaan dengan atau dalam pelatihan tersebut maka sangat penting ditanamkan semangat berwirausaha, hal ini harus diperluas dan dimulai sejak dini dalam sistem pendidikan kita dalam rangka membangun bangsa Indonesia yang mandiri yakni, bangsa niaga yang maju dan bangsa industry yang tangguh.
  4. Kelembagaan, kelembagaan ekonomi dalam arti luas adalah pasar, maka memperkuat paar adalah penting, tetapi harus disertai pengendalian agar bekerjanya pasar tidak melenceng dan mengakibatkan melebarnya kesenjangan, untuk itu diperlukan intervensi - intervensi yang tepat yang tidak bertentangan dengan kaidah - kaidah mendasar dalam ekonomi bebas tetapi tetap menjamin tercapainya pemerataan sosial ( social equity).
  5. Kemitraan, kemitraan usaha merupakan jalur penting dan straregis bagi perkembangan ekonomi rakyat, kemitraan telah terbukti berhasil diterapkan dinegara -negara. lain seperti : Jepang, Hongkong, Singapura dan Korea Selatan, dengan pola backward linkages akan terkait erat antara usaha besar dengan menengah dan kecil serta usaha asing (PMA) dengan usaha kecil lokal.

No comments:

Post a Comment