Pengertian Sistem

Kata Sistem berasal dari bahasa Yunani yaitu”Systema” yang mempunyai pengertian suatu kesatuan yang terdiri dari dua atau lebih komponen atau sub sistem yang berinteraksi mencapai tujuan. Terdapat dua kelompok pendekatan didalam pendefenisian sistem, yaitu kelompok yang menekankan pada prosedur dan kelompok yang menekankan pada elemen atau komponennya. Pendekatan yang menekankan pada prosedur mendefenisikan sistem sebagai suatu jaringan kerja dari prosedur-prosedur yang saling berhubungan, berkumpul bersama-sama untuk melakukan suatu kegiatan atau untuk menyelesaikan suatu sarana tertentu. Sedangkan pendekatan sistem yang lebih menekankan pada elemen-elemen yang berinteraksi untuk mencapai suatu tujuan tertentu. Kedua kelompok ini adalah benar dan tidak bertentangan.
Sistem adalah himpunan sesuatu “ benda “ nyata atau abstrak yang terdiri dari bagian-bagian atau komponen-komponen yang saling berkaitan, berhubungan, berketergantungan, dan saling mendukung yang secara keseluruhan bersatu dalam satu kesatuan ( unity ) untuk mencapai tujuan tertentu secara efesien dan efektif (Zulkifli, Manajemen Sistem Informasi, 2003, 4).
Sistem adalah objek-objek atau komponen-komponen yang berkaitan dan berhubungan satu sama lain sedemikian rupa sehingga unsur-unsur tersebut merupakan suatu kesatuan pemrosesan atau pengolahan yang tertentu (Prajudi Atmosudirdjo, Sistem Informasi Manajemen,  2008, 5).

Dalam pengertian diatas makan dapat disimpulkan bahwa, Sistem adalah kumpulan dari bagian-bagian, elemen atau komponen-komponen yang saling berkaitan dan berhubungan satu sama lainnya secara teratur dan merupakan satu kesatuan yang saling berkaitan bergabung untuk mencapai suatu kesimpulan dan tujuan.

No comments:

Post a Comment